Jakarta (21/10 ) --- SEA Games 2019 di Manila, Filipina, sudah didepan mata. Terkait dengan hal tersebut, Kemenko PMK menggelar rakornis persiapannya. Deputi Bidang Koordinasi Kebudayaan Kemenko PMK, I Nyoman Shuida, senin siang membuka sekaligus memimpin jalannya rakornis yang berlangsung diruang rapat lantai 14, Kemenko PMK.
Dalam pembukaannya, Nyoman mengatakan tujuan diadakannya rakornis ini adalah untuk mengupdate sejauh mana progres kesiapan Sea Games Filipina 2019, selain itu juga untuk mengetahui kendala, target, data atlet dan jumlah cabor serta nomor event yang akan diikuti pada SEA Games 2019. Lebih lanjut dikatakannya, rakornis juga untuk mendapatkan beberapa pending issues diantaranya penetapan target. “Kita berdoa agar memang langkah kita dapat memberikan kesempatan kepada atlet-atlet muda kita untuk bertanding di Sea Games saat ini untuk menuju Olimpiade 2020 di Tokyo,” ujar Shuida.
Saat ini terdapat penambahan cabor dari 45 menjadi 49 cabor yang akan diikuti pada SEA Games Filipina 2019 dengan jumlah atlit 773 Orang, Official 387 orang dan 10% extra officials. Shuida berharap diadakannya agar persiapan ini segera diselesaikan untuk dapat dirapatkan dalam rapat tingkat menteri sebelum adanya sidang kabinet. Sebagai informasi pada ajang Sea Games 2017 di Kuala Lumpur, Indonesia berhasil menduduki peringkat 5 dengan perolehan 38 medali emas, 63 medali perak dan 90 medali perunggu. Hadir dalam rakornis ini Sesmenpora, Gatot S Dewa Broto; Wakil Ketua Umum I Koni, Suwarno; Chef de Mission, Harry Warganegara; Vice Chef de Mission, Budi S; serta beberapa perwakilan lainnya.
Kategori: